Recent

Recent Posts

Samsung Buka Studio Khusus Virtual Reality

Industri virtual reality dirasa menjanjikan oleh beberapa perusahaan besar dunia. Salah satunya raksasa teknologi asal Korea Selatan, Samsung yang dilaporkan membuka studio untuk menghasilkan pengalaman baru yang mendalam pada Virtual Reality (VR) yang bertempat di New York, Amerika Serikat.
(Kredit: CNET)
(Kredit: CNET)
Samsung mengumumkan hal tersebut pada Festival Film di Park City, Utah, Amerika Serikat di mana VR muncul sebagai tema utama acara tersebut. Namun produsen ponsel Galaxy itu tak mengatakan apapun tentang studio baru produksi VR di panggung itu. Kendati demikian, Marc Mathieu selaku Chief Marketing Officer Samsung USA hanya mengatakan studio tersebut akan berlokasi di kantor Samsung yang ditempati oleh tim marketing.
Dikarenakan VR experience baru diproduksi di studio yang dekat dengan tim pemasaran, ini memudahkan tim marketing untuk menyebarkannya secara luas. Selain itu, Samsung juga mengumumkan kemitraan selama setahun dengan Sundance Institute, yakni sebuah oraganisasi di balik acara Festival Film. Kemitraan yang dijalin keduanya dikhususkan untuk mengawasi pembuatan film dan bakat kreatif.
Seperti yang dilaporkan Cnet, Senin (25/1/2016), para pengunjung Festival memadati Samsung showcaseselama acara berlangsung, dengan antrean panjang untuk menjajal headset VR Samsung. Pada hari yang sama, juga menjadi acara pemutaran perdana sketsa baru VR dari website komedi Funny or Die, yang dibintangi oleh Rob Huebel dan Paul Scheer dari “The League” dan “Childrens Hospital”.
Dengan banyaknya orang yang meminati virtual reality, mereka harus memiliki perangkat virtual reality untuk mendapatkan pengalaman di dunia virtual reality. Para produsen pun kini sudah banyak yang menjual perangkat-perangkatnya, seperti Samsung dengan Gear VR yang kompatibel dengan beberapa perangkat Galaxy dan Oculus dengan perangkat Rift.
sumber:http://www.beritateknologi.com/samsung-buka-studio-khusus-virtual-reality/
Share on Google Plus

About amalia

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar